Jigarang - Warga Batuali di distrik Ambikapur, India dikejutkan dengan kejadian langka. Betapa tidak, sebuah sepeda motor sport nyangkut di kabel sutet setinggi sekitar 24 meter.

Dikutip dari Daily Mail, Rabu 22 April 2015, peristiwa di utara kota Raipur, Chhattisgarh itu kabarnya bukan aksi akrobatik untuk menarik perhatian umum, tapi karena 'kecelakaan' yang dialami pria bernama Rajesh Toppo, 25.

Ceritanya, saat itu di Batuali sedang ada pengerjaan proyek pemasangan kabel listrik. Kebetulan saat proses penarikan kabel, Toppo sedang lewat dengan sepeda motornya dan tanpa sengaja melewati kabel yang ada di atas tanah.

Saat itu, Toppo tidak sadar bahwa kabel tersebut sedang ditarik oleh traktor yang berjarak 600 meter di depannya. Alhasil, sepeda Toppo pun ikut terangkat.

Toppo sudah berusaha berteriak kepada pengemudi traktor agar berhenti. Tapi si pengemudi traktor tidak mendengarnya karena jaraknya yang 600 meter itu.

Beruntung, beberapa pekerja melihat Toppo yang ketakutan memeluk motornya yang nyangkut dan terus terangkat semakin tinggi.

Bukannya menyuruh rekannya menghentikan traktor, para pekerja itu malah minta Toppo melompat yang saat itu ketinggiannya sudah mencapai sekitar enam meter.

"Aku berteriak pada para pekerja untuk berhenti, tapi mereka tidak mendengarnya. Saya berpegang erat pada sepeda saya yang terus naik ke atas. Karena ketakutan, saya melompat dari ketinggian enam meter," kata Toppo, yang menderita luka ringan.

Usai kejadian, pengawas proyek dan beberapa pekerja segera melarikan Toppo ke rumah sakit. Sementara motor sportnya tetap nangkring di atas kabel sutet.

Posting Komentar

 
Top